FAQ

Pertanyaan yang sering ditanyakan seputar aplikasi Farmacare.

Masih punya pertanyaan? Hubungi tim kami


Tentang Farmacare


  • Apa itu Farmacare?

    Farmacare adalah sistem online untuk kasir dan inventori, dirancang khusus untuk Apotek dan Toko Obat. Aplikasi kami memudahkan pemilik Apotek untuk memantau bisnisnya dari mana saja dan kapan saja, dengan mudah dari HP.  

  • Tipe apotek apa yang cocok menggunakan Farmacare?

    Aplikasi Farmacare sangat cocok untuk digunakan oleh Apotek / Toko Obat independen maupun jejaring dengan skala kecil dan sedang, yang melayani penjualan umum dan resep. 

  • Mengapa saya harus memilih Farmacare dari sistem POS tradisional?

    Pencatatan penjualan, pembelian, dan stok di Farmacare dilakukan secara online, sehingga data selalu terupdate secara real time. Kamu bisa memantau performa bisnismu setiap saat dari mana saja, tanpa harus selalu standby di apotek.  

  • Saya tertarik, tapi belum yakin. Apakah saya bisa mencoba dulu?

    Kamu bisa mencoba Farmacare secara gratis dengan klik button “Coba Gratis” yang ada pada website Farmacare.id. Setelah itu, tim kami akan menghubungimu untuk verifikasi dan mengaktivasi akun apotekmu. 

  • Apakah ada tambahan biaya untuk maintenance? Apakah bisa beli putus?

    Biaya berlangganan sudah termasuk maintenance dan support. Kami tidak menyediakan opsi untuk beli putus, karena aplikasi kami terus menambahkan fitur pengembangan ke depannya. 

  • Berapa jumlah user yang bisa menggunakan dari 1 apotek?

    Tidak ada batasan jumlah user yang bisa menggunakan dari 1 apotek. Biaya berlangganan adalah per apotek, bukan per user. Dengan demikian, kamu tidak perlu khawatir menambahkan user. Pastikan setiap pemilik dan karyawan memiliki akun masing-masing sehingga kamu bisa  menelusuri semua aktivitas yang terjadi di apotek dengan lebih mudah.  


Operating System & Device


  • Operating System apa yang disupport?

    Kamu bisa mengakses farmacare menggunakan:

    • Windows: Windows 8 atau lebih baru.
    • Mac: macOS 10.12
    • Android: Android Nougat 7.0 
    • iPhone: iOS 11 atau lebih baru
    • uBuntu: 64-bit Ubuntu 18.04
  • Apakah Farmacare bisa didownload dari Playstore?

    Tidak. Sistem Farmacare menggunakan teknologi web app, yang bisa diakses melalui browser, dan kemudian bisa diinstall langsung ke HP / ditambahkan ke layar utama agar bisa diakses lebih cepat layaknya aplikasi. Lihat cara install di Tutorial.

  • Browser apa yang disarankan?

    • Desktop: Google Chrome ver. 88, browser berbasis Chromium ver. 88
    • Android: Google Chrome for Android ver. 88 (tidak termasuk WebView-nya)
    • iPhone: menggunakan Safari versi 14.1 atau lebih baru.
  • Printer struk apa yang disarankan?

    Semua printer struk tipe thermal dan Ecpos yang sudah terinstall drivernya, seperti printer dengan merk Panda, EPPOS, Epson.

  • Apakah bisa konek dengan cash drawer? Tipe apa?

    Koneksi dengan cash drawer memungkinan, namun karena aplikasi Farmacare tidak dikembangkan secara khusus dengan cash drawer, kami tidak bisa menjamin kelancaran penggunaan.

  • Apakah bisa print dari HP?

    Ya, apabila printer struk memiliki fitur Bluetooth. Untuk print dari HP, lakukan pairing antara HP dan printer menggunakan Bluetooth. Biasanya pairing hanya bisa dilakukan dari 1 printer ke 1 HP. Apabila ingin menggunakan HP berbeda, disconnect dulu pairing dengan HP sebelumnya.


Setup Awal


  • Bagaimana cara mengakses aplikasi Farmacare?

    Buka browser Chrome dan ketik app.farmacare.id di browser. 

    Login menggunakan email dan password yang dibuat saat mendaftar di Farmacare.

  • Bagaimana cara melakukan set up pertama kali?

    Kamu bisa mengikuti step by step cara setup awal untuk mulai menggunakan Farmacare yang tersedia di halaman Tutorial

  • Saya sudah menambahkan Apotek, lalu bagaimana?

    Setelah menambahkan Apotek, tim kami akan melakukan verifikasi terhadap apotekmu dalam waktu maksimal 2 hari kerja, dan setelah itu apotekmu akan diaktivasi untuk bisa mulai digunakan. Apabila tidak menerima verifikasi, hubungi sales@farmacare.id 

  • Bagaimana cara mengganti password akun saya?

    Di halaman Login, pencet "Lupa password?". Masukkan email terdaftar, dan setelah itu kamu akan menerima email dari Farmacare untuk membuat password baru. 

  • Saya sudah mengundang anggota tim, tapi tim tidak menerima email?

    Terkadang email undangan masuk ke dalam menu Promotion / Promosi / Spam. Minta anggota tim untuk mengecek folder tersebut. Buka email, dan terima undangan dalam waktu 24 jam. 

  • Anggota tim lupa menerima undangan dalam 24 jam, lalu bagaimana?

    Kamu bisa masuk ke menu Pengaturan > Anggota tim. Pilih nama anggota tim tersebut dan hapus aksesnya. Lalu, undang kembali dengan memasukkan emailnya. Anggota tim akan menerima email undangan baru yang berlaku 24 jam.  

  • Apa itu file CSV yang digunakan untuk upload barang?

    File CSV adalah format lain dari file Excel. Untuk menambahkan data barang, download template file CSV dan isi menggunakan MS Excel atau Google Sheet. Setelah itu, simpan kembali file dengan menggunakan format CSV (comma delimited) untuk diupload lagi. 

  • Apakah ada master data barang di Farmacare yang bisa saya pakai?

    Ya. Kami memiliki Katalog barang Farmacare yang berisi lebih dari 80.000 barang dari BPOM, lengkap dengan jenjang kemasan,  komposisi, produsen, nomor registrasi, dan tanggal izin edar. Kamu bisa menggunakan secara langsung sehingga tidak perlu repot mengisi ribuan data barang secara manual.


Penjualan


  • Bagaimana cara mengecek total penjualan di shift saya?

    Di menu kasir, lalu pilih riwayat kasir. Setelah itu pilih periode shift (hari ini atau rentang waktu lainnya) dan pilih nama pegawai di shift tersebut. Total transaksi yang muncul akan terfilter sesuai filter yang dipilih.

  • Bagaimana cara Buka / Tutup Kasir saat pergantian shift?

    Saat pergantian shift, pegawai bisa logout dari sistem dan pegawai shift selanjutnya bisa login menggunakan akunnya masing-masing.  

  • Ada pelanggan datang, tapi saya sedang input faktur. Bagaimana buka kasir dengan cepat?

    Buka tab baru dan masuk ke menu Kasir. Dengan demikian, kamu bisa melayani beberapa transaksi kasir pada saat bersamaan, walaupun sambil input faktur.   

  • Apakah di Farmacare bisa melakukan penjualan dengan margin tertentu dari harga pokok?

    Ya, kamu bisa memilih untuk melakukan penjualan dengan harga jual normal kepada pelanggan umum, ataupun dengan patokan harga pokok + markup ke customer kerja sama.

  • Metode pembayaran apa saja yang tersedia?

    Kamu bisa mencatat penjualan dengan metode pembayaran tunai dan transfer. Untuk menambahkan metode pembayaran, masuk ke menu Pengaturan > Metode Pembayaran.

    Untuk melihat rekapan penjualan berdasarkan metode pembayaran, masuk ke menu Laporan Pendapatan > Pilih filter Bayar.

    Metode pembayaran lainnya akan segera ditambahkan ke dalam aplikasi.

  • Sampai kapan saya bisa melihat riwayat transaksi penjualan?

    Tidak ada batas waktu untuk melihat riwayat transaksi penjualan. Di menu Riwayat Kasir, kamu bisa cari transaksi dengan memasukkan nomor transaksi atau nama barang. Atau, kamu bisa memasukkan tanggal periode tertentu untuk melihat transaksi penjualan pada waktu tersebut. 


Pembelian


  • Saya belum selesai / salah input faktur, tapi tidak sengaja tersimpan, lalu bagaimana?

    Kamu bisa melakukan edit faktur dengan masuk ke menu Pembelian > Faktur Pembelian. Cari faktur yang mau diedit. Di dalam halaman faktur, pencet tombol Edit Faktur, dan setelah diedit, jangan lupa disimpan.  

  • Mengapa saya tidak bisa menyimpan faktur?

    Kemungkinan ada informasi yang belum terisi, misal Nama PBF, nomor faktur, tanggal faktur, tanggal terima atau data barang. Cek untuk memastikan data-data ini terisi, agar bisa menyimpan faktur.

  • Tidak bisa simpan faktur karena ada barang dengan batch sama tapi ED berbeda di faktur sebelumnya. Lalu bagaimana?

    Seharusnya barang dengan batch yang sama memiliki ED yang sama. Apabila kamu mendapatkan notifikasi ini, berarti barang dengan batch yang sama sudah pernah tercatat pada faktur sebelumnya namun informasi ED nya berbeda. 

    Untuk mengatasi hal ini, cek bahwa batch dan ED sudah benar. Apabila kesalahan terjadi pada faktur sebelumnya, lakukan Edit Faktur pada barang tersebut dan catat ED yang benar. Lalu kembali ke faktur ini dan lanjutkan Simpan. 

  • Mengapa ada barang yang terkunci yang tidak bisa diedit di faktur?

    Apabila ada barang yang sudah dilakukan Stok Opnam atau Update Stok, maka barang yang ada di dalam faktur dengan tanggal sebelum SO / Update Stok akan dikunci dan tidak bisa diedit di dalam faktur. 

    Sistem kami menganggap data SO / Update Stok sebagai data stok terkini, sehingga apabila barang ini diedit lagi di faktur, maka bisa mengacaukan data stok yang ada. 


Stok


  • Apakah bisa melihat rekap keluar masuk barang seperti kartu stok?

    Ya. Buka menu Barang >  Stok, lalu cari barang yang ingin dilihat. Di dalam halaman barang tersebut, di paling bawah ada Riwayat Stok, dimana tercatat semua informasi stok keluar, masuk, dan penyesuaian dari stok opnam.  

  • Apakah bisa melihat barang yang mendekati ED?

    Ya, apabila kamu mencatat informasi ED saat mencatat faktur pembelian.

    Buka menu Barang > Batch & ED, lalu akan ditampilkan item-item yang akan ED dalam 0-12 bulan dan item-item yang sudah kadaluarsa.

    Selain itu, kamu juga bisa filter berdasarkan PBF/Suplier asal, sehingga lebih memudahkan Anda ketika ingin melakukan retur barang ke PBF/Suplier asal.

  • Apakah ada informasi berapa total nilai stok yang saya miliki?

    Ya. Buka menu Barang > Stok. Di bagian atas akan muncul nilai perkiraan stok yang kamu miliki. Nilai ini dihitung dari  harga pokok barang dikali jumlah stok, dan dijumlahkan untuk semua barang. 

  • Seberapa akurat perkiraan nilai stok ini?

    Nilai perkiraan akurat selama data yang yang dicatat juga akurat. Perkiraan nilai stok mungkin tidak akurat apabila:

    • Jumlah stok belum sesuai karena belum melakukan Stok Opnam, atau ada kelalaian saat pencatatan penjualan / pembelian 
    • Harga pokok belum terisi karena belum pernah input faktur untuk barang-barang tertentu
  • Bagaimana cara melakukan transfer stok / penjualan dari apotek pusat ke cabang?

    Kamu bisa melakukan ini dengan menggunakan fitur Penjualan Markup. Buka menu Kasir. Ganti harga jual menjadi Markup Spesifik, yaitu % markup dari harga pokok (tergantung kebijakan apotek).

    Dengan demikian, stok barang ini berkurang dan apotek cabang bisa melakukan pembayaran ke apotek pusat berdasarkan harga pokok.

  • Apakah saya masih bisa melakukan penerimaan barang saat Stok Opname?

    Ya. Semua penerimaan barang harus dicatat terlebih dahulu sebelum barang-barang ini dimasukkan ke rak.

    Ini penting untuk menghindari adanya perhitungan ganda dari input faktur dan SO. 

  • Apakah saya bisa melakukan Update Stok saat SO sedang berjalan?

    Tidak, karena akan menimbulkan kerancuan pada data stok. 

    Semua yang ikut Stok Opname harus pencet Selesai, dan setelah melihat laporan SO, pemilik harus memencet tombol Sesuaikan. 

    Setelah stok yang baru disesuaikan, baru kamu bisa melakukan Update Stok di luar Stok Opnam.

  • Saya tadi jualan tablet, tapi sekarang juga mau jual strip / box. Bagaimana cara menggantinya?

    Kamu bisa menambahkan satuan jual yang lebih besar, dengan cara: 

    • Buka menu Barang > Katalog, lalu cari nama barangnya. 
    • Di halaman barang, bagian Kemasan, pencet + Kemasan baru. Lalu masukkan nama kemasan yang lebih besar, misal Strip, isi 10 tablet, lalu Simpan. 
    • Untuk menambahkan kemasan lebih besar lagi, pencet + Kemasan baru. Lalu masukkan nama kemasan yang lebih besar, misal Box, isi 10 strip, lalu Simpan. 
    • Simpan seting barang yang baru ini.
    • Satuan-satuan yang baru disimpan ini akan muncul saat pencarian dan dipilih saat melakukan penjualan di Kasir. 
  • Saya tadi jualan box, tapi sekarang mau jualan eceran / pcs. Bagaimana cara menggantinya?

    Apabila kamu mau menambahkan satuan yang lebih kecil:

    • Buka menu Barang > Katalog - cari barang ini dengan satuan box. Hapus barang ini. 
    • Buka menu Barang > Katalog, lalu pencet + Barang untuk menambahkan barang baru.
    • Masukkan nama barang, dan satuan ecer baru sebagai satuan terkecil, misal pcs. 
    • Untuk menambahkan kemasan lebih besar, pencet + Kemasan baru. Lalu masukkan nama kemasan yang lebih besar, misal Box, isi 50 pcs, lalu Simpan. Pencet Tambahkan. 
    • Buka menu Barang > Stok - cari nama barang ini. Di halaman barang, pencet Update Stok dan masukkan stok terakhir untuk barang ini. 
    • Pencet Update Harga untuk mencatat harga barang dengan satuan terkecil yang baru. 
  • Bagaimana cara mengurangi stok yang dikembalikan ke distirbutor/PBF?

    Untuk mengurangi stok yang telah kamu kembalikan ke distributor/PBF, kamu bisa melakukan update stok. Caranya : 

    • Buka menu barang -> pilih menu Stok
    • Cari barang yang ingin kamu kurangi jumlah stoknya
    • Pilih tombol Update Stok pada bagian kanan atas
    • Klik ikon pensil untuk mengedit jumlah stok
    • Masukkan jumlah stok sesuai degan stok fisik yang ada saat ini di apotek (setelah dikurangi dengan yang dikembalikan)
    • Klik Update stok
    • Masukkan alasan melakukan update stok

  • Bagaimana cara mengubah batch atau ED yang salah ketik atau salah input?

    Kamu dapat mengedit nomor batch dan ED yang tidak sesuai dengan cara : 

    • Buka menu barang -> pilih Stok
    • Cari barang yang ingin kamu edit batch atau ED nya
    • Pilih tombol Update Stok pada bagian kanan atas
    • Klik ikon pensil pada batch atau ED yang tidak sesuai
    • Hapus atau nol-kan jumlah stok pada batch atau ED yang tidak sesuai
    • Klik + Batch pada bagian kanan bawah kemudian pilih Buat Batch
    • Masukkan batch, ED, dan jumlah stok yang sesuai
    • Klik Update stok
    • Masukkan alasan melakukan update stok

  • Apakah stok minimum bisa diisi manual?

    Tidak. Stok minimum dihitung otomatis oleh sistem berdasarkan pola pembelian pasien menggunakan perhitungan statistik.

  • Apakah stok mati bisa dihapus?

    Ya, bisa. Untuk menghapus stok opname, kamu bisa mengikut langkah berikut : 

    • Buka menu Barang -> pilih Katalog
    • Cari barang-barang yang termasuk dalam kategori stok mati
    • Centang kolom disebelah kiri nama barang
    • Pilih hapus pada bagian atas
    • Ketik kata hapus pada bagian yang disediakan apabila kamu menghapus lebih dari 1 barang. 
  • Mengapa ada tanda seru pada stok saya?

    Tanda seru pada stok berarti : 

    • Stok sudah mencapai stok minimum sehingga barang tersebut sudah masuk ke defekta dan direkomendasikan untuk segera diorder
    • Ada batch dengan jumlah stok minus pada daftar batch barang tersebut. Untuk menghilangkan batch dengan stok minus, kamu bisa pilih Sesuaikan Batch Minus yang ada di detail halaman stok. 

Stok Opname


  • Apakah stok opname bisa dilakukan lebih dari 1 akun?

    Ya, bisa. Stok opname di Farmacare bisa dilakukan dengan multi user. Caranya semua anggota tim di apotek kamu undang untuk mengakses akun apotek, kemudian setelah semua bergabung kamu bisa klik Mulai pada halaman stok opname dan anggota tim kamu bisa klik Ikut memeriksa.

  • Apakah bisa melakukan stok opname sambil pelayanan ke pasien?

    Ya. Sistem kami tetap mencatat semua transaksi yang terjadi selama berlangsungnya SO, jadi kamu tidak perlu tutup apotek untuk melakukan SO. 


    Pada saat SO selesai, semua transaksi penjualan akan dimasukkan sebagai penyesuaian terhadap stok, dan tersimpan secara otomatis saat pemilik melakukan konfirmasi Sesuaikan Stok. 

  • Bagaimana pencatatan dan perhitungan untuk barang yang terjual setelah diperiksa pada stok opname?

    Untuk barang yang telah diperiksa kemudian terjual, maka sistem akan mencatat riwayat transaksi dan akan mengurangi dari jumlah yang kamu hitung pada saat stok opname. Dengan catatan, semua transaksi yang dilakukan diinput di aplikasi Farmacare.

  • Bagaimana bila terdapat selisih pada perhitungan stok opname?

    Apabila terdapat selisih perhitungan pada hasil stok opname, kamu bisa menghitung kembali barang yang selisih kemudian edit sesuai dengan perhitungan stok fisik. Apabila masih ada selisih setelah dikoreksi, berarti ada penjualan / pembelian yang tidak tercatat selama periode sejak SO terakhir

  • Mengapa tidak bisa melakukan penyesuaian stok opname?

    Hasil SO tidak bisa disesuaikan apabila ada stok yang hasil akhirnya minus, karena stok fisik tidak mungkin minus. Hitung kembali barang yang selisih, lalu edit sesuai perhitungan fisik.


Harga barang


  • Siapa yang bisa melakukan perubahan harga jual dan beli?

    Secara default, hanya pemilik yang bisa melakukan perubahan terhadap harga, kecuali:

    • Pemilik memberikan hak akses kepada pegawai melalui menu Pengaturan > Harga beli dan jual - dan mengaktifkan fitur ini. 
    • Setelah input faktur, saat ada notifikasi bahwa ada perubahan harga naik / turun, maka pegawai bisa melakukan update terhadap harga jual.
  • Bagaimana cara mengganti harga jual?

    Buka menu Barang > Stok, dan cari nama barang yang harganya mau diganti. Di dalam halaman barang, di sebelah kanan atas, tekan tombol Update Harga. Di sini, kamu bisa melakukan update harga jual dengan memasukan nilai nominal rupiah maupun margin % dari harga pokok. 

  • Bagaimana cara mengganti harga beli / harga pokok?

    Harga pokok dihitung secara otomatis dari harga beli yang tercatat saat input faktur pembelian. Namun, apabila sangat diperlukan, kamu bisa melakukan update harga pokok manual dengan cara buka menu Barang > Stok, dan cari nama barang yang harganya mau diganti. Di dalam halaman barang, di sebelah kanan atas, tekan tombol Update Harga dan kamu bisa memasukkan harga beli yang diinginkan. 

  • Bagaimana harga pokok dihitung otomatis oleh sistem?

    Sistem menghitung harga pokok dengan menggunakan harga pokok riil dari stok yang ada, dan informasi ini dipakai sebagai data Harga Pokok Penjualan (HPP atau COGS) di dalam perhitungan laba rugi. 

    Sebagai simulasi:  

    • Hari Senin ada penerimaan barang A 10 pcs dengan harga Rp100/pcs. Maka harga pokok adalah (10xRp100) / 10 = Rp100.
    • Hari Kamis ada penerimaan barang A 10 pcs dengan harga Rp120/pcs. Maka harga pokok menjadi (10XRp100 + 10xRp120) / 20 = Rp110. 
  • Apakah harga pokok sudah termasuk diskon dan PPN?

    Ya. Harga pokok sudah menghitung diskon yang didapat dari PBF dan juga PPN, sesuai data yang dicatat pada saat input faktur pembelian. 

  • Ada banyak barang di apotek, bagaimana saya bisa tau apabila ada perubahan harga pokok?

    Setiap kali ada perubahan harga pokok (di atas Rp100), akan ada notifikasi di Beranda agar kamu bisa mengecek perubahan tersebut, dan melakukan perubahan harga jual apabila diperlukan.

  • Bagaimana saya tau apabila ada kesalahan mengatur harga jual?

    Kamu bisa melihat barang-barang dengan margin <10% (kemungkinan harga jual kemurahan) ataupun margin >35% (kemungkinan harga jual ketinggian) melalui Laporan yang kami siapkan. Dengan demikian, kamu bisa fokus untuk melakukan review terhadap barang-barang ini saja, daripada harus melihat ribuan barang satu-persatu. 

  • Apakah bisa mengatur harga jual berbeda untuk satuan berbeda?

    Untuk saat ini, kami menghitung harga jual satuan yang lebih besar berdasarkan harga jual satuan terkecil. Misal Barang A harga jual Rp1.000 /strip, maka Barang A dengan satuan box (isi 10 strip), menjadi Rp 10.000/box. Kamu juga bisa menambahkan diskon apabila mau menjual barang dengan satuan besar lebih murah. 


Laporan


  • Apa yang saya bisa lihat dari Laporan Pendapatan?

    Di Laporan Pendapatan, kamu bisa melihat:

    • Nilai total penjualan dan pendapatan dalam rentang waktu tertentu
    • Total uang resep dan pembulatan yang diterima dalam rentang waktu tertentu
    • Jumlah transaksi per rentang waktu yang dipilih
    • Detail pendapatan yang didapatkan per periode yang dipilih
  • Apa yang saya bisa lihat dari Laporan Laba & Margin?

    Di Laporan Laba/Rugi Kotor Barang, kamu bisa melihat:

    • Total laba/rugi kotor dalam rentang waktu tertentu
    • Barang dengan margin <10%
    • Barang dengan margin 20-25%
    • Barang dengan margin >35%
    • Barang yang paling banyak terjual dalam rentang waktu tertentu
    • Laba/rugi kotor untuk masing-masing barang
  • Seberapa sering laporan-laporan ini diupdate?

    Laporan-laporan ini diupdate secara otomatis dan real time. Setiap ada transaksi, data transaksi akan langsung dicatat dan kamu bisa langsung melihatnya pada saat itu juga.

  • Bagaimana saya membandingkan laporan bulan ini dan sebelumnya?

    Di bagian atas laporan, kamu bisa memilih periode bulan yang ingin dilihat, untuk bisa membandingkan performance antar bulan.

Klik tombol like di samping jika FAQ ini membantumu

Share by: