4 Perbedaan Software Apotek Terbaik vs Aplikasi Kasir Ritel Lainnya

Agu 20, 2022

Bicara soal bisnis ritel, mungkin semua terlihat tidak ada bedanya. Ketika Anda berbelanja di minimarket dan apotek, sekilas produk yang dijual banyaknya sama. Tapi tahukah Anda? Ternyata jumlah SKU (Stock-Keeping Unit) alias jenis barang di minimarket tidak sebanyak produk yang ada di apotek. Menurut laporan keuangan Alfamart, minimarket dengan luas 100–150 m2 punya sekitar 3.800 SKU. Ini berbanding dengan apotek yang bisa punya lebih dari 5.000 SKU dengan luas yang mungkin setengahnya.


Ditambah lagi, pencatatan stok produk di apotek juga wajib mencakup tanggal kadaluarsa. Sebab, obat kadaluarsa tidak boleh sampai ke tangan konsumen. Sayangnya, semua kebutuhan ini belum bisa diakomodir oleh aplikasi kasir ritel yang saat ini ada di pasaran. Sehingga dibutuhkan software apotek terbaik yang dapat membantu manajemen apotek berjalan lebih efektif dan efisien. Nah, apa saja perbedaan software apotek dengan aplikasi kasir ritel lain? Farmacare punya jawabannya untuk Anda. Simak, yuk!


Software apotek terbaik punya catatan defekta yang berguna banget

Bagi pemilik apotek atau apoteker penanggung jawab, pasti sudah tak asing lagi dengan istilah defekta. Ya, defekta merupakan pencatatan obat apa saja yang harus dipesan untuk memenuhi kebutuhan stok. Berbeda dengan aplikasi kasir ritel lainnya, software apotek seperti Farmacare memiliki fitur defekta yang dapat membantu Anda saat pengadaan obat.

Dengan adanya defekta, pemesanan obat untuk stok di apotek dapat dilakukan dengan lebih efektif. Pencatatan defekta pada software apotek dilakukan secara otomatis berdasarkan histori pola penjualan di apotek. Di dalamnya terdapat pembagian data kelompok obat ke dalam 3 grade. Pembagian ini berfungsi untuk mengetahui produk obat mana saja yang wajib Anda prioritaskan lebih dulu dalam pengadaan karena berkontribusi paling besar pada omzet bisnis.

Grade A (tinggi) adalah kelompok obat yang punya kontribusi sebesar 80% terhadap seluruh hasil penjualan. Nah, sisanya 20% akan dipecah menjadi dua bagian, 80% untuk Grade B dan 20% untuk Grade C. Data ini menunjukkan bahwa kelompok obat yang masuk dalam Grade A disebut barang penting yang harus diprioritaskan dalam pengadaan stok agar omzet bisnis yang ditargetkan terpenuhi.

Selain pembagian per grade, fitur defekta juga memuat informasi stok minimum, sisa stok, dan rata-rata penjualan per minggu per produk. Ini juga bisa menjadi bahan pertimbangan Anda saat melakukan pengadaan agar tidak terjadi kekosongan stok.


Kartu stok digital meliputi data kadaluarsa dan nomor batch obat

Sebuah usaha apalagi apotek yang memiliki lebih dari 5.000 produk obat, membuat pendataan stok barang menjadi lebih kompleks. Karyawan di apotek juga dituntut untuk fokus melakukan penjualan sembari memberi edukasi obat ke konsumen. Sehingga pemantauan stok pun sering terabaikan.

Tapi coba bayangkan, bagaimana kalau konsumen sampai menerima produk obat yang sudah atau hampir kadaluarsa? Ini adalah kejadian yang harus dihindari. Karena itu, dibutuhkan kartu stok digital yang bisa melakukan pencatatan stok secara otomatis, termasuk memuat informasi seputar tanggal kadaluarsa dan nomor batch obat.

Software apotek seperti Farmacare bisa memenuhi kebutuhan tersebut, yang mungkin tak dimiliki oleh aplikasi kasir ritel lainnya. Terdapat fitur Batch & ED yang memuat informasi tanggal kadaluarsa masing-masing produk. Anda dapat melihat status obat-obat yang hampir kadaluarsa dalam jangka waktu 3–12 bulan ke depan. Jadi, obat yang mendekati waktu ED, bisa Anda jual lebih dulu. Selain itu, pada pencatatan batch terdapat informasi Pedagang Besar Farmasi (PBF) asal barang dengan nomor batch tersebut dibeli, sehingga memudahkan Anda bila mau melakukan retur barang.

Ditambah lagi, setiap kali Anda melakukan perubahan harga pokok produk pada kartu stok, akan ada notifikasi pemberitahuan untuk merubah harga jual. Jadi, Anda tak perlu khawatir kehilangan profit yang besarnya sudah ditentukan sejak awal.


Laporan keuangan yang membantu pengembangan bisnis

Laporan keuangan sangat penting bagi bisnis. Banyak aplikasi kasir ritel lainnya juga menyediakan fitur ini. Hanya saja, bisnis apotek yang baik memiliki jumlah produk (SKU) lebih dari 5.000. Sehingga membutuhkan software apotek untuk kebutuhan yang lebih kompleks. Selain laporan faktur jual-beli, pencatatan hasil penjualan (all sales), dan juga laporan laba rugi, software apotek punya kelebihan lain. Apa itu?

Pada software apotek seperti Farmacare, di laporan laba rugi tercantum juga data produk-produk yang memiliki margin/profit paling rendah hingga paling tinggi, yang bisa Anda sesuaikan kembali sesuai kebijakan apotek. Ini penting agar Anda bisa menghindari kerugian dari margin yang terlalu kecil, ataupun kehilangan pelanggan karena menetapkan harga yang terlalu mahal.


Pelayanan resep obat pada menu kasir

Fitur ini dapat memudahkan apotek melayani konsumen yang membeli obat dengan resep dokter. Kenapa? Saat pegawai menerima resep obat, mereka langsung bisa meng-input data-data obat apa saja yang dibeli, nama pasien, dan nama dokter pada menu kasir, agar lebih mudah jika butuh melakukan pengecekan. Selain itu, juga bisa merekap uang resep hasil penjualan obat dari resep dokter tersebut untuk didistribusikan ke pegawai apotek sesuai kebijakan masing-masing.

Dengan dukungan software apotek terbaik, Anda bisa fokus mengelola dan mengembangkan bisnis apotek dengan lebih maksimal dan praktis. Jangan lewatkan kesempatan Uji Coba Gratis dengan mendaftar di sini sekarang! Tunggu apa lagi?



Referensi:

  • Annisa Maulida. 2 Februari 2022. Nomor Batch dan Tanggal Kadaluarsa pada Kemasan Obat, Apa Saja Kegunaannya?. Cianjurpedia.pikiran-rakyat.com: https://bit.ly/3AuXH0j
Permodalan Obat di Apotek
04 Dec, 2023
Pengadaan obat di apotek membutuhkan modal yang tidak sedikit. Farmacare punya solusi untuk tantangan tersebut. Temukan di sini!
Pengadaan Obat di Apotek
oleh ditulis oleh Gina Dwi 30 Nov, 2023
Tingkat efektivitas pengadaan obat di apotek bisa diukur menggunakan beberapa tolak ukur yang bisa kamu temukan di sini! Simak, yuk!
Mitos atau Fakta Penggunaan Obat
oleh Farmacare CX 27 Nov, 2023
Selamat Hari Kesehatan Nasional. Yuk, maksimalkan edukasi ke masyarakat dengan meluruskan mitos atau fakta penggunaan obat berikut!
Pengadaan Barang di Apotek
oleh ditulis oleh Gina Dwi 23 Nov, 2023
Bagaimana kamu tahu kalau pengadaan barang di apotek sukses? Berikut tolak ukur yang bisa diperhatikan. Simak, yuk!
Pengadaan Barang di Apotek
oleh ditulis oleh Gina Dwi 20 Nov, 2023
Bagaimana kamu tahu kalau pengadaan barang di apotek sukses? Berikut tolak ukur yang bisa diperhatikan. Simak, yuk!
Bisnis Apotek
oleh ditulis oleh Gina Dwi 16 Nov, 2023
Overstock, understock, dan deadstock sebaiknya bisa diminimalisir agar bisnis apotek tetap sehat. Yuk, cari tau tentang jenis status stok tersebut di sini!
Golongan Obat
13 Nov, 2023
Penanganan golongan obat keras harus diperhatikan agar kualitasnya terjamin dan tak berpotensi disalahgunakan. Yuk, simak tips-nya di sini!
Obat Kedaluwarsa di Apotek
31 Oct, 2023
Obat kedaluwarsa di apotek wajib dihindari karena sangat berbahaya bila sampai ke tangan konsumen. Apa bahayanya dan gimana tips pencegahannya? Simak di sini!
Harga Jual Obat
27 Oct, 2023
Ada beberapa unsur yang mempengaruhi harga jual obat di apotek. Kira-kira apa saja? Yuk, cari tahu di sini beserta cara menghitungnya!
Postingan Lainnya
Share by: